Posisi Kamera Parkir All KIA New Sorento. -Dalam segi kelengkapan fitur, All New KIA Sorento termasuk SUV yang sangat memanjakan pengemudi maupun penumpangnya. Dari interior, eksterior maupun safety, semuanya serba lengkap.
Begitupun untuk kebutuhan parkir kendaraan. SUV premium yang akan diluncurkan PT KIA Mobil Indonesia pada 9 April mendatang, sudah disiapkan untuk mempermudah pengemudi jika ingin memarkirkan kendaraannya.
Pada saat pengemudi ingin memarkirkan kendaraan, suasana dan kondisi di belakang All New Sorento akan tampil di layar monitor yang sekaligus sebagai audio video system yang dilengkapi juga dengan navigasi, koneksi Internet dan fitur lainnya.
Sayang, penempatan kamera yang biasanya ada di pintu bagasi dan diletakkan tersembunyi, tidak dilakukan KIA pada All New Sorento. Kamera parkir justru sangat terlihat dan rawan pencurian pada peranti ini.
Ketika dikonfirmasikan hal ini, KMI berdalih jika posisi kamera parkir tersebut sengaja ditempatkan seperti itu agar view di area buritan lebih maksimal. “Posisinya sudah tertutup dan terlindungi kok,” tutur Arifani Perbowo, Production & Logistic General Manager KMI. – Kia Bandung
Sumber : Otosia